BINA BANGUN BANGSA Ikut Serta dalam Tim Percepatan Pembangunan Kesejahteraan Masyarakat Papua dan Papua Barat

Loading

Jakarta, BINA BANGUN BANGSA – Presiden Joko Widodo membentuk Tim Koordinasi Terpadu Percepatan Pembangunan Kesejahteraan di Provinsi Papua dan Papua Barat. Wakil Presiden Ma’ruf Amin ditunjuk jadi Ketua Dewan Pengarah.

Tim dibentuk lewat Keppres 20/2020 yang diteken Presiden Jokowi pada 29 September 2020. Dalam pertimbangannya, Jokowi mengungkapkan perlu ada langkah terobosan hingga sinergi antara lembaga dan pemerintah daerah untuk mempercepat pembangunan kesejahteraan di Papua-Papua Barat.

“Tim Koordinasi Terpadu Percepatan Pembangunan Kesejahteraan di Provinsi Papua dan Provinsi Papua Barat mempunyai tugas melaksanakan kebijakan percepatan pembangunan kesejahteraan di Provinsi Papua dan Provinsi Papua Barat untuk mewujudkan masyarakat Provinsi Papua dan Provinsi Papua Barat yang maju, sejahtera, damai, dan bermartabat,” demikian bunyi pasal 2 Keppres 20/2020.

Baca Juga :   Manfaat dan Cara Jadi Anggota BINA BANGUN BANGSA

Selanjutnya Presiden Jokowi juga menerbitkan Inpres 9/2020 tentang Percepatan Pembangunan Kesejahteraan di Provinsi Papua dan Provinsi Papua Barat. Instruksi diberikan ke para menteri hingga Panglima TNI, Kapolri, Jaksa Agung, Kepala BIN, Kepala BPKP, Gubernur Papua dan Papua Barat, serta kepala daerah di dua provinsi itu. Dengan pelibatan peran serta masyarakat dan peningkatan kolaborasi dan kerja sama dengan mitra pembangunan, dunia usaha, organisasi kemasyarakatan, wirausaha sosial, akademisi, filantropi, dan pemangku kepentingan yang terkait, percepatan pembangunan kesejahteraan di Provinsi Papua dan Provinsi Papua Barat.

Sehubungan hal itu, Ketua Umum BINA BANGUN BANGSA, Nur Ridwan, sangat menyambut gembira dan mengapresiasi serta mendukung program ini, mengingat sesuai dengan usulan yang dibuat pada tahun 2015 agar Pemerintah membentuk Badan Khusus atau Tim Koordinasi dan Monitoring dalam rangka pelaksanaan Percepatan Pembangunan yang berkeadilan untuk Kesejahteraan bagi masyarakat Papua dan Papua Barat, yang diserahkan oleh Ir. Mesak Tegai, putra daerah asli Papua beserta tokoh adat masyarakat Papua dan Papua Barat kepada Bapak Luhut Binsar Panjaitan, Kepala Kantor Staf Presiden pada tahun 2015.

Baca Juga :   Bahrullah Akbar Mengingatkan Untuk Mengoptimalkan Dana Desa

Sekedar informasi, bahwa BINA BANGUN BANGSA selama ini dari sejak berdiri tahun 2009, sudah banyak melakukan pendampingan pembangunan dan pemberdayaan masyarakat daerah di Indonesia seperti di antaranya Bengkulu, Jambi, lampung, Sulawesi Barat, Sulawesi Tengah, Gorontalo, Sumatera Utara, Maluku Utara, NTB, dan khususnya Papua dan Papua Barat dengan selalu menyusun dan merancang perencanaan dan mengawal pelaksanaan program dan kegiatan pembangunan daerah dalam meningkatkan Pendapatan Asli Daerah, perekonomian dan kesejahteraan masyarakatnya dengan melalui pemberdayaan masyarakat dan peningkatan produktivitas potensi ekonomi dan UMKM daerahnya.

Maka sesuai amanat Presiden Jokowi bersama Wapres KH. Ma’ruf Amin ini, BINA BANGUN BANGSA sebagai Organisasi dan Lembaga Mitra Strategis Pembangunan Nasional siap ikut berperan serta melaksanakan visi dan misi serta maksud dan tujuan daripada program ini, agar dapat terlaksana dengan baik dan lancar demi mewujudkan masyarakat Provinsi Papua dan Provinsi Papua Barat yang maju, sejahtera, damai, dan bermartabat demi Indonesia maju.(***)

×

 

Hello!

Click one of our contacts below to chat on WhatsApp

× Halo ?..