Selamat dan Sukses atas Pelantikan Jabatan Baru Dr. Drs. Mulyadin Malik, M.Si, CIGS

Loading

Jakarta, 16 januari 2025 – Ketua Umum BINA BANGUN BANGSA, Nur Ridwan, mengucapkan selamat dan sukses atas pelantikan Dr. Drs. Mulyadin Malik, M.Si, CIGS sebagai Kepala Badan Pengembangan Informasi Desa dan Daerah Tertinggal.

“Kami turut bangga dan menyambut baik pelantikan Bapak Mulyadin Malik dengan jabatan barunya ini. Dengan pengalaman serta dedikasi beliau, kami yakin bahwa pengembangan informasi desa dan daerah tertinggal akan semakin maju dan memberikan manfaat besar bagi kemajuan bangsa dan negara pada tujuan akhirnya,” ujar Nur Ridwan.

BINA BANGUN BANGSA sebagai organisasi Mitra Strategis Pemerintah sejak 2009 selalu berkomitmen dalam pembangunan dan pemberdayaan masyarakat desa turut mendukung upaya pemerintah dalam memperkuat infrastruktur informasi di wilayah perdesaan dan daerah tertinggal.

Baca Juga :  Dana Otsus Papua: Bangun 100 Rumah di Biak Numfor

“Kami berharap di bawah kepemimpinan Bapak Mulyadin Malik, sinergi antara pemerintah dan berbagai elemen masyarakat semakin erat. Penguatan akses informasi yang merata akan menjadi kunci bagi pembangunan desa dan daerah tertinggal yang inklusif dan berkelanjutan,” tambahnya.

BINA BANGUN BANGSA siap kolaborasi dan berkontribusi dalam berbagai program yang mendukung visi dan misi dalam pengembangan informasi dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa serta daerah tertinggal.(***)

× ada yg bisa kami bantu?..